Baca: Nama-Nama Jalanan untuk LSD
NAMA-NAMA JALANAN
APAKAH HALUSINOGEN ITU?
Halusinogen adalah narkoba yang memberi efek halusinasi. Si pengguna melihat hal-hal, mendengar dan merasakan sesuatu yang tampak sangat nyata tetapi sesungguhnya tidak ada. Beberapa jenis halusinogen juga memberi efek perubahan suasana hati secara tiba-tiba dan tidak terduga kepada si pengguna.
"Pada usia 16 tahun saya diperkenalkan dengan narkoba, yang telah saya salahgunakan selama lebih dari 3 tahun—yakni LSD. Yang tidak saya sadari adalah kenyataan bahwa LSD merupakan halusinogen paling kuat yang diketahui oleh manusia.
“Obat tersebut dikemas dalam selembar kertas kecil yang tidak lebih besar dari jari telunjuk saya yang disebut pentul. Lima belas menit setelah saya letakkan kertas tersebut di lidah saya, seluruh tubuh saya merasa panas dan saya mulai berkeringat.
"Beberapa reaksi lainnya yang saya alami ketika menggunakan narkoba tersebut, termasuk membesarnya pupil mata, mual-mual, dan ‘merinding’. Ketika saya high dengan LSD, saya merasa seperti ada perubahan bentuk yang besar baik dalam pikiran dan tubuh saya. Perubahan penglihatan dan perubahan suasana hati yang sangat luar biasa layaknya suatu perjalanan aneh yang menakutkan—dimana saya merasa bahwa saya tidak mempunyai kendali atas pikiran dan tubuh saya.” —Edith